Sikap tubuh (pose) mampu menggambarkan suasana hati serta merupakan cerminan kondisi mental yang negatif maupun positif. Sikap tubuh yang positif akan mampu mempengaruhi sikap mental kita menjadi positif. Demikian pula dengan sikap tubuh negatif dapat menjadikan sikap mental kita menjadi negatif.
Dengan mempelajari sikap-sikap tubuh yang positif, kemudian kita terapkan dalam kehidupan kita sehari-hari, maka hal ini akan membuat pikiran dan sikap mental kita terbawa menjadi positif pula.
Dengan pembawaan pikiran yang positif, maka sikap mental kita pun menjadi optimis dan membangkitkan rasa percaya diri. Bukan saja saat kita sedang di depan audiens presentasi namun juga akan mensugesti setiap langkah yang kita lakukan dalam kehidupan ini menjadi lebih baik.
Menggunakan Power Posing Untuk Meningkatkan Percaya Diri Dalam Presentasi
Dalam salah satu video di ted.com, Amy Cuddy seorang associated professor Harvard Business School di bidang penelitian sosial, menyampaikan salah satu trik yang sangat sederhana namun ilmiah untuk meningkatkan rasa percaya diri sekaligus menurunkan level stres atau gugup bagi mereka yang menghadapi situasi seperti presentasi.
Temuan dalam penelitiannya mengungkapkan bahwa sikap tubuh kita saat berdiri maupun duduk dapat mengubah perasaan kita terhadap diri kita sendiri. Dan jika kita mempertahankan sikap tubuh (pose) yang spesifik sekitar 2 menit dengan sikap tubuh yang termasuk dalam High Power Posing, maka hal ini dapat secara dramatis menurunkan level stres atau gugup yang kita rasakan sembari pelan-pelan mengembalikan rasa percaya diri dan perasaan lebih berdaya (powerful) kita saat menghadapi situasi seperti presentasi.
Berikut beberapa sikap tubuh High Power Posing, yang menggambarkan seseorang sedang merasa berdaya/berkuasa (powerful) atau kepercayaan dirinya tinggi. Anda bisa mencoba praktekkan beberapa pose tersebut dan segera merasakan perubahan perasaan Anda. Menimbulkan rasa percaya diri yang lebih besar.
Dan berikut beberapa sikap tubuh Low Power Posing, yang menggambarkan seseorang sedang merasa tidak berdaya (powerless) atau kepercayaan dirinya rendah. Pose seperti ini perlu Anda hindari atau ganti.
Dalam penelitiannya Prof. Cuddy menyimpulkan bahwa dengan melakukan sikap tubuh (pose) High Power Posing selama beberapa menit sebelum menghadapi situasi seperti presentasi, tubuh kita akan mengalami perubahan hormonal dengan memompakan rasa percaya diri dan perasaan berdaya (powerful) sekaligus menurunkan hormon yang membuat kita merasa gugup, tidak percaya diri dan tidak berdaya (powerless).
Anda dapat menyaksikan dan menyimak paparan lebih lengkap Prof. Cuddy tersebut pada video presentasi dibawah ini:
Walaupun persiapan dan latihan tidak dapat digantikan dalam meningkatkan rasa percaya diri Anda, Anda dapat mencoba menggunakan trik Power Posing ini ketika Anda tiba-tiba diserang rasa gugup dan kurang percaya diri saat menjelang tampil dalam sebuah presentasi yang menentukan.
Carilah ruangan sepi seperti rest room, gudang, ruang ganti dan sebagainya dimana Anda dapat melakukan Power Posing ini minimal 2 menit tanpa gangguan.
Mudah-mudahan trik Power Posing ini dapat mengurangi kegugupan Anda sekaligus meningkatkan secara drastis rasa percaya diri Anda dan memperbesar peluang kesuksesan presentasi yang Anda hadapi nanti.
Bagaimana menurut Anda? Sikap tubuh seperti Apa yang membuat Anda merasa berdaya (powerful) dan percaya diri? silakan sampaikan komentar Anda.
Photo Credit: Businessman by a window by Victor1558
Ingin mengadakan training presentasi online dan tatap muka buat perusahaan/organisasi Anda?
Hubungi tim Presenta Edu di 0811-1880-84 (Putri) untuk kebutuhan training terbaik.
Presenta Edu juga siap memberikan training online terbaik buat perusahaan Anda di masa new normal ini.
PS.
Jika Anda ingin memperbaiki keterampilan presentasi dan meningkatkan kemampuan presentasi yang memukau, silakan ikuti Training Publik Presentasi Memukau yang telah memiliki ribuan alumni.
Anda akan belajar bagaimana merancang materi presentasi yang terstruktur, membuat desain slide yang visual dan efektif, serta bagaimana menyampaikan presentasi secara menarik dan meyakinkan. Silakan pelajari informasi lebih lengkap di sini. Form pendaftaran ada di bagian akhir halaman tersebut.
Download Buku “Presentasi Memukau”
Buku yang akan membantu Anda menguasai keterampilan penting dalam menyusun, mendesain dan membawakan presentasi dengan efektif dan memukau. GRATIS!
Antik Karsono says
Sangat membantu….untuk belajar berpresentasi yg baik… trimakasih
Linda Susanti says
thank you………..inspiring……. 2 menit saja.
Daniah Sulaiman says
Mantap…..bagi dunk…..
Puldin Udin says
Terima kasih atas sharing yang sangat bermanfaat!
Sarip Husein says
Atas pembagian ilmu tentang presentasi (Semoga tida ada lagi rasa gugup)
Fredo Nunumete says
sangat bermanfaat untuk membangun komunikasi … terima kasih Pa Noer
Natalya Ellyana says
good. very iinspiring. thank you
Franky Reuben says
Makinn mantab dah si ibu..
Asep TYana says
terima kasih…………..sangat bermanfaat………
Endang Mintaria says
Good.. terimakasih infonya sangat membantu..:-)
Azwar Surahmat says
sebuah pengetahuan tambahan yang sangat bernilai,. terima kasih
Susi says
Terima kasih …. Info yg bermanfaat sekali….
Muhammad Noer says
Salah satu cara untuk membuat kita nyaman dalam memberikan presentasi adalah dengan meningkatkan kepercayaan diri. Dan ternyata, pose tubuh yang baik dan tepat bisa membantu meningkatkan kepercayaan diri tersebut. Walaupun demikian, persiapan yang matang tetap sangat diperlukan untuk presentasi yang maksimal.
sonny says
super
Johar Garden Prabumulih says
Salam kenal, bisa add friend & kasih no hp nya untk kami info, inbox nya mental , tks
Ridwan Sihotang says
Trims mas..
Heru Sunardijanto Adi says
Trima kasih…sangat bermanfaat bagi kami….
Adi Kusrianto says
Johar Garden Prabumulih
Sorry, saya terlambat membaca comment Anda. Saya di Facebook sebagai Adi Kusrianto.
lukman nulhakiem says
Saya tidak tahu ternyata selama ini sikap tubuh saya salah, baik ketika akan presentasi atau negosiasi. Saya seringkali, bahkan cenderung melakukan lower power posing secara berlebihan.
Terima kasih, trik yang sangat sederhana, mudah dilakukan tapi insya Alloh powerful.
adikusrianto says
Sama-sama Mas Lukman. Semoga sukses ya
Mr. Z (@Riza_AlGhifary) says
Materi yang disampaikan sangat membantu Pak, selalu menunggu trik-trik lainnya nih ^_^
Yenni Kumendong says
Nat INI Cik yenny APA kabar
Raskolamta Sembiring Colia says
menginspirasi berpresentasi kreatif